Tewas Saat Gerebek Penadah Curanmor
Koropak.co.id – Seorang anggota Polsek Jelutung Kota Jambi, Bripka Fajar meninggal dunia ditembak saat melakukan penggerebekan penadah curanmor di salah satu perumahan di kawasan Mendalo Kabupaten Muarojambi, Selasa (13/2/2018).
Kejadian tersebut bermula saat Anggota Opsnal Polsek Jelutung dipimpin Ipda Cibro bersama 6 anggotanya, Aiptu Farhan, Bripka Dwi, Bripka Fajar, Bripda Angga, dan bripda Iksan melakukan pengembangan terhadap penadah curanmor yang telah diketahui Keberadaanya.
Sesampainya di TKP, anggota menggedor pintu dan berhasil merangsek masuk. Di dalam rumah tersebut berhasil diamankan seorang terduga. Lantas, Bripka Fajar dan Bripka Dwi menyusuri ruangan. Tidak lama berselang terdengar bunyi tembakan, disusul dengan teriakan Bripka Fajar.
“Saat itu, Almarhum Bripka Fajar berteriak ‘saya tertembak nit’. Almarhum sempat dibawa lari keluar oleh Bripka Dwi dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Raden Mataher, namun sayang sesampainya di rumah sakit, Bripka Fajar meninggal dunia,” kata Kanit Res Ipda Cibro.
Dijelaskan Ipda Cibro, pada saat penembakan, penadah yang telah diborgol melarikan diri, dan sampai saat ini anggota masih melakukan penyisiran serta melakukan pengejaran terhadap pelaku yang masih menguasai senjata api.*