Tim U-15 Akademi Persib Raih Posisi Runner Up
Koropak.co.id – Akademi Persib yang diwakili tim U-15 baru saja meraih prestasi sebagai runner up pada Ranggawulung Cup 2018 yang digelar beberapa waktu lalu di Subang. Namun mereka juga kini mengincar hasil yang lebih baik sebagai juara di Piala Menpora, pada Mei 2018 mendatang. Hal ini merupakan tahun pertama mereka berdiri dan mengikuti kejuaraan. Akademi Persib U-15 gagal di final setelah kalah tipis dengan skor 0-1 dari tuan rumah, Ranggawulung U-15 yang digelar di Lapangan Sukajadi, Subang.
Pelatih Imam Nurjaman mengatakan, bahwa pencapaian anak asuhnya tersebut sebagai prestasi yang membanggakan. Tidak hanya merupakan tahun pertama, namun persiapaan yang sempit juga membuat target awal hanya sampai semifinal saja. “Kita akan langsung untuk bersiap kembali dan harapan kami bisa mengikuti Piala Menpora yang biasanya akan bergulir Mei 2018 mendatang. Jadi kita masih mempunyai persiapan yang cukup panjang,” kata Imam.
Dia juga optimis bahwa pemainnya mampu bersaing dengan tim lain pada turnamen atau kejuaraan mendatang. Meskipun tim bentukannya tersebut belum seumur jagung, tetapi perkembangan anak asuhnya ini sudah terlihat.
“Mereka baru saja 14 tahun, tetapi secara progres sudah bagus. Meskipun kami fokus untuk mengembangkan kemampuan individu pemain, tetapi secara prestasi juga berharap untuk bisa kami dapatkan,” ucapnya.*