Actadiurna

Dinas Perhubungan Akan Lakukan Penyekatan di Terminal Singaparna

×

Dinas Perhubungan Akan Lakukan Penyekatan di Terminal Singaparna

Sebarkan artikel ini

 

Koropak.co.id – Tindak lanjut operasi kepatuhan protokol kesehatan yang digelar gabungan tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya, Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya akan membuka posko pemantauan orang di terminal angkutan umum Singaparna, sebagai salah satu tempat rawan dalam penyebaran Covid-19.

“Bentuknya semacam posko penyekatan untuk orang masuk dan keluar terminal, yang bisa jadi orang tersebut berasal zona merah Covid-19. Penekanannya pada penggunaan masker serta menjaga jarak,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya, H. Asep Darisman, Kamis (13/8/2020).

Dalam hal ini terang Asep, pihaknya akan berkordinasi dengan unsur Muspika dan puskesmas setempat untuk menentukan mekanisme penyekatan tersebut agar tetap kondusdif namun efektif.

“Nantinya ada tim gugus tugas yang memonitor keberangkatan maupun kedatangan penumpang. Arahnya lebih kepada sosialisasi penerapan protokol kesehatan seperti menggunakan makser dan menjaga jarak dalan kendaraan angkutan umum,” ujarnya.

 

Baca : Tim Gabungan Covid-19 Temukan Banyak Warga Patuh Aturan Karena Razia

 

Asep mengakui, mungkin dengan pertimbangan pendapatan, pihaknya masih menemukan angkutan umum yang tidak mengatur jarak duduk bagi penumpangnya. Untuk itu pihaknya mengimbau kepada semua pihak untuk memperhatikan protokol kesehatan.

“Berulang kali kami terus mengimbau kepada para pengemudi dan kondektur angkutan umum agar memperhatikan jarak duduk penumpang, termasuk kepada penumpangnya langsung kami juga mengingatkan untuk menjalankan protokol kesehatan saat berada di dalam angkutan, sebagai bentuk kewaspadaan,” tuturnya.*

 

Baca : Pengenaan Denda Bagi Yang Tidak Bermasker, Tantangan Berat Satpol PP

error: Content is protected !!