Actadiurna

Viral Rumah Hobbit Jadi Spot Instagramable Termurah

×

Viral Rumah Hobbit Jadi Spot Instagramable Termurah

Sebarkan artikel ini

Koropak.co.id – Ngasem Park adalah salah satu tempat wisata di kawasan Bandungan Kabupaten Semarang, yang bisa menjadi alternatif tempat liburan di Jawa Tengah. Dengan konsep rumah Hobbit, taman yang berlokasi di desa Ngasem ini menjadi daya tarik wisata yang viral di Istagram.

Spot-spot foto menarik yang Instagramable menjadi andalan taman wisata Ngasem Park ini, seperti menara kayu, pintu langin, rumah Hobbit, dan bunga berbagai jenis serta warna yang berada di dalam green house maupun sekitar rumah Hobbit.

Bermacam jenis bunga krisan dengan berbagai warna semua ada di dalam green house. sedangkan di sekitar rumah hobit terdapat berbagai macam bunga, seperti bungan matahari, mawar, sentul kenyut, gladiol, lili, bunga kertas dan masih banyak lainnya.

Kampung Hobbit diangkat menjadi konsep karena pengelola percaya pada filosofi sebuah kampung dapat berkembang, tumbuh menjadi kota atau pusat niaga seperti pasar.

Viral Rumah Hobbit Jadi Spot Instagramable TermurahFrendi Sudrajat (27), owner sekaligus pengelola Ngasem Park mengatakan setiap orang dapat mengunjungi taman ini kapanpun, tidak tergantung musim mekar bunga. “Tidak ada musim tertentu, kami sudah mengatur tempat dan taman ini diseting sehingga bunga bisa mekar terus supaya pelanggan tidak kecewa,” kata Frendi.

Ngasem Park sendiri didirikan berawal dari dua sampai tiga keluarga di kampung Ngasem yang dikucilkan di masyarakat. Melihat keluarganya dikucilkan, anak-anak keluarga tersebut akhirnya mengubah lahan kosong di sana menjadi lahan yang produktif. Sekitar 10 orang, termasuk Frendi mengelola Ngasem Park ini dengan mencari cara kreatif agar taman dapat berkembang.

Semenjak diresmikan pada 18 September 2017, taman ini dikunjungi sekitar 1.000-1.500 orang perbulannya. Ngasem Park buka setiap hari dari jam 08.00 – 17.00 WIB, namun semenjak terjadinya bencana longsor karena hujan deras dan angin kencang, taman ini tidak dibuka di weekdays dan hanya buka saat weekend.

Sejak ada perbaikan, pihak pengelola taman Ngasem Park buka hanya pada hari Sabtu-Minggu dari jam 08.00-17.00 WIB dan harga tiketnya hanya Rp 5 ribu. Hal itu dilakukan supaya pengunjung tidak kecewa, pengunjung juga boleh datang di weekdays, tanpa perlu membayar tiket selama masa perbaikan.*

error: Content is protected !!