Actadiurna

Menata Ruang Keluarga yang Sempit

×

Menata Ruang Keluarga yang Sempit

Sebarkan artikel ini

Ciptakan Hunian Terkesan Lebih Nyaman

Koropak.co.id – Pada sebuah rumah minimalis, memiliki ruang keluarga yang sempit mungkin akan terasa tidak nyaman sekali dikarenakan akan terkesan sumpek dan penuh. Padahal jika Anda bisa menata ruang keluarga yang sempit tersebut dengan tepat, maka akan membuat ruangan yang tidak begitu luas tersebut menjadi ruang berkumpul dan bersantai keluarga menjadi lebih menyenangkan. Oleh karena itu berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menata ruang keluarga yang sempit agar terasa lebih nyaman.

1. Sofa empuk dan panjang
Pada umumnya ruang keluarga tersebut dijadikan sebagai ruang berkumpulnya seluruh anggota keluarga dan menonton televisi. Oleh sebab itu sudah sewajarnya Anda meletakkan sofa yang empuk dan panjang itu di ruang keluarga agar dapat juga digunakan sebagai tempat duduk bersama dengan nyaman.

Menata Ruang Keluarga yang Sempit2. Kurangi perabotan
Keberadaan perabotan atau furnitur yang terlalu banyak dalam ruangan, sudah pasti akan membuat ruangan tersebut juga menjadi sempit dan semakin terasa penuh serta sesak. Sehingga, Anda diharuskan untuk mengurangi perabotan dan furnitur yang tidak diperlukan contohnya dengan memindahkannya ke area lain yang lebih memungkinkan.

3. Perhatikan ukuran ruang keluarga
Anda harus memperhatikan dengan baik ukuran dari ruang keluarga yang dimiliki, karena nantinya hal itu juga akan menjadi patokan ketila hendak membeli berbagai perabotan dan furnitur untuk ruang keluarga. Selain itu sesuaikan ukuran perabotan tersebut dengan ukuran ruang keluarga, termasuk saat akan membeli televisi.Maka alangkah baiknya jika Anda membeli televisi yang memiliki ukuran yang tidak terlalu besar bagi ruang keluarga sempit.

4. Pikirkan pengaplikasian meja
Mengaplikasikan meja pada ruang kecil juga dapat membuat ruangan tersebut semakin terasa sempit. Oleh karena itu, apabila memungkinkan untuk hindari dalam membeli meja yang terlalu besar. Sehingga sebagai gantinya, Anda bisa mempertimbangkan coffee table yang lebih kecil dan pendek.*

error: Content is protected !!