Actadiurna

Gadis Menghilang, Keluarga Datangi Polres

×

Gadis Menghilang, Keluarga Datangi Polres

Sebarkan artikel ini

Koropak.co.id – Sudah sejak sepekan lalu, salah seorang gadis belasan tahun meninggalkan rumah. Hingga hari ini, sang gadis belum diketahui di mana rimbanya.

Merasa sudah kehabisan cara melacak keberadaan gadis yang diketahui bernama Gina Oktapiani (16) atau akrab disapa neng Gina, keluarga pasangan Ruhimat dan Euis warga Depok Cipende Desa Muncang, Kecamatan Sodonghilir Kabupaten Tasikmalaya mendatangi unit PPA Polres Tasikmalaya, Sabtu (5/5/2018).

Kedatangan keluarga didampingi Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kabupaten Tasikmalaya untuk melaporkan dan berkonsultasi terkait kehilangan buah hati yang tak kunjung pulang.

Menurut ayah korban, Ruhimat, anaknya kemungkinan kabur meninggalkan rumah sejak Senin (30/4/2018). Ia pergi setelah sebelumnya janjian dengan mantan pacarnya, yang diketahui bernama Eli.

“Sebelum pergi entah kemana, anak saya sempat cekcok dengan Eli. Eli kemudian merampas hape yang digunakan Gina, lalu diserahkan ke saya. Sedangkan anak saya sendiri tidak turut pulang ” katanya.

Gadis Menghilang, Keluarga Datangi PolresSetelah ditunggu hingga malam hari, kata Ruhimat, Gina tidak kunjung pulang. Karena hawatir, akhirnya pihak keluarga dibantu warga tetangga mencari ke setiap kampung dan sanak saudara.

Di tengah pencarian tersebut, Ruhimat mengaku menerima telepon dari salah seorang warga Taraju bernama Dede.

“Saat itu, orang yang mengaku Dede meminta menjemput motor yang dititipkan anak saya di salah satu tempat dekat warung. Pas dilihat ternyata benar, itu motor yang dipakai anak saya,” ujarnya.

Dari pengakuan yang punya warung, kata Ruhimat, anaknya terlihat berangkat sendiri menggunakan mobil angkutan umum jenis elf. “Saat itu juga kami melaporkan ke pihak Polsek Sodong Hilir,” ucapnya.

Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP Pribadi Atma melalui Kanit Reskrim Polsek Sodong Hilir Aiptu Agus Kasdili mengatakan pihaknya masih melakukan pencarian korban dengan memintai keterangan beberapa pihak, termasuk mantan pacar dan pemilik warung.

“Kita sudah terima pengaduan dan sudah melakukan upaya pencarian membantu pihak keluarga. Sejauh ini belum ada tanda-tanda atau petunjuk lebih lanjut,” kata Agus.

Dari keterangan saksi, sebelum Neng Gina meninggalkan rumah, telah terjadi adu mulut antara Gina dengan Eli. Eli merasa terganggu karena terus menerus dihubungi oleh Neng Gina.

“Alasan kenapa hape neng Gina dirampas Eli, karena merasa terganggu oleh neng Gina yang terus menghubungi, padahal Neng Gina sudah bertunangan,” kata Agus.*

Penulis : Farhan

error: Content is protected !!