Koropak.co.id – Pada akhir pekan ini, ajang Formula 1 2018 akan memainkan seri GP Kanada. Akan tetapi pembalap tim McLaren, Fernando Alonso, mengharapkan balapan seri tersebut dalam kondisi track yang basah dan juga dipenuhi dengan drama.
Dikutip dari detik.com, untuk pertama kalinya Alonso gagal finish pada musim ini disaat membalap di GP Monako. Sehingga hal tersebut lantas membuatnya tidak mau untuk berlama-lama meratapi kegagalan. Karena GP Kanada juga sudah menunggu untuk digelar, pada Minggu (10/6/2018) mendatang. Selain itu Alonso ingin menjadikannya seri tersebut sebagai momen kebangkitannya dari kegagalan.
Sebuah kenangan manis juga pernah berhasil dicatatkan oleh Alonso ketika dirinya membalap di Circuit Gilles Villeneuve, Montreal. Pada 2006 lalu. Pada seri tersebut dia mampu menjadi pemenang saat masih membela Renault. Oleh karena itu, Alonso berharap dia bisa mendapatkan hasil yang bagus di Kanada dengan mengharapkan adanya bantuan dari drama dan cuaca yang tidak menentu di sana.
“Saya sudah menikmati beberapa balapan hebat di Kanada dan saya juga berhasil menang di sana pada 2006 lalu, sehingga itu juga telah menjadi tempat spesial untuk saya. Ditambah lagi pada akhir pekan ini, saat saat saya untuk merayakan balapan Grand Prix yang ke-300,” kata Alonso.
Dikatakan Alonso, Seri tersebut juga jelas akan menjadi sirkuit yang sulit bagi timnya, akan tetapi timnya sudah menunjukkan perkembangan yang bagus dengan menghadirkan paket mobilnya dari balapan ke balapan.
“Mungkin dengan sedikit drama atau perubahan cuaca yang sudah sering kita lihat di Kanada sebelumnya, hal tersebut akan bisa memberi kami beberapa peluang yang bergantung pada kami juga untuk memanfaatkan keuntungan tersebut dari setiap kemungkinan yang ada,” ucapnya.*