Actadiurna

Jerman Vs Swedia Diprediksi Jadi Laga Dahsyat

×

Jerman Vs Swedia Diprediksi Jadi Laga Dahsyat

Sebarkan artikel ini

Koropak.co.id – Timnas Jerman ingin menjaga asa mereka untuk bisa lolos ke babak selanjutnya di Fase Grup F Piala Dunia 2018 saat menghadapi Swedia dini hari nanti di Stadion Fisht Olympic, Minggu (24/6/2018).

Der Panzer pun berharap bisa meraih kemenangan perdananya atas Swedia setelah mereka dikalahkan dengan skor tipis 0-1 dari Meksiko pada laga perdana di Piala Dunia 2018 ini.

Juara bertahan Piala Dunia itu harus bisa bangkit, dan sejumlah perubahan pun akan dilakukan oleh Joachim Loew demi tiga poin pertamanya, di antaranya dengan kemungkinan memainkan Ilkay Guendogan dan Marco Reus sejak menit awal pertandingan menggantikan Sami Khedira serta Mesut Oezil yang tampil kurang greget saat melawan Meksiko.

Baca pula :
Meksiko Berhasil Tumbangkan Sang Juara Bertahan Jerman
Jelang Duel Jerman Vs Meksiko
Jerman Siap Kuasai Grup F Piala Dunia 2018

Swedia sendiri tidak akan bisa menghindari berbagai gempuran serangan yang dilancarkan Jerman. Swedia bukanlah Meksiko yang memiliki sejumlah pemain-pemain mumpuni dalam serangan balik cepatnya, karena di laga sebelumnya Swedia hanya berhasil menang beruntung setelah mencetak gol melalui penalti, selebihnya Swedia kerap sekali ditekan oleh Korea Selatan.

Jerman Vs Swedia Diprediksi Jadi Laga DahsyatSkuat besutan Joachim Loew dan kawan-kawan pun akan bertekad untuk menjadikan Swedia sebagai ajang pelampiasan mereka atas kekalahan pada laga sebelumnya. Dengan statusnya sebagai juara bertahan dan mempunyai banyak pengalaman di Piala Dunia, maka sudah seharusnya Jerman mampu memetik pelajaran dari kekalahannya melawan Meksiko untuk bisa meraih kemenangan melawan Swedia.

Baca pula :
Swedia Kalahkan Korea Selatan 1-0
Jelang Pertandingan Swedia Vs Korea Selatan

Jerman sendiri di atas kertas lebih diunggulkan atas lawannya Swedia. Akan tetapi melihat banyaknya kejutan di Piala Dunia 2018, justru hal itu harus bisa dijadikan Jerman untuk bermain hati-hati terhadap permainan gigih dari Swedia yang pada pertandingan pertama mengalahkan Korea Selatan dengan skor tipis 1-0.

Swedia juga akan memainkan gaya sepak bola negatif dan bersabar dalam meladeni serangan-serangan dari Jerman. Bahkan sejauh ini kedisiplinan dari pemain-pemain belakang Swedia sudah cukup teruji. Sehingga Jerman akan berusaha untuk mengurung pertahanan Swedia yang hanya akan membuat tim tersebut berharap dari serangan balik dan skema bola mati saja.*

error: Content is protected !!