Actadiurna

Inspirasi Desain Kantor Start-Up di Indonesia

×

Inspirasi Desain Kantor Start-Up di Indonesia

Sebarkan artikel ini

Koropak.co.id – Suasana kantor memang berpengaruh sekali pada produktivitas dan mood kerja. Bahkan kenyamanan pun menjadi salah satu faktor utama yang tidak kalah pentingnya untuk diperhatikan.

Makanya tidak heran juga jika kini banyak sekali kantor yang memang sengaja dibuat senyaman dan semenyenangkan mungkin demi mendapatkan produktivitas kerja yang lebih baik dan menyenangkan lagi, contohnya seperti desain kantor startup di Indonesia.

Bahkan tidak jarang juga kantor-kantor startup di Indonesia itu juga mempunyai desain interior yang kekinian dan sangat berbeda dengan kantor-kantor biasa. Ditambah lagi tidak jarang juga kantor-kantor startup itu juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang lainnya seperti tempat beristirahat, gym, kafe dan lainnya.

Baca : Desain American Classic Kembali Populer

1. Traveloka
Desain interior dari kantor Traveloka ini memiliki tema industrial yang nyaman dengan mengaplikasikan beberapa bagiannya dengan menerapkan bata ekspos. Konsep lantainya pun memakai desain lantai kayu, sehingga dapat menghadirkan kesan hangat di dalam ruangan.

Namun yang tidak kalah menariknya adalah berbagai furnitur yang dipakai pada kantor Traveloka ini cukup warna-warni dan terkesan tidak terlihat membosankan. Sementara itu, agar para pegawainya tidak mudah jenuh dan lebih rileks, Traveloka menyediakan berbagai permainan seru.

2. Go-Jek
Startup yang memiliki nama yang cukup besar di Indonesia ini ternyata mempunyai juga kantor yang kekinian dan terkesan dinamis. Bukan hanya memiliki warna-warni yang menyenangkan, furnitur yang dimilikinya juga dengan model dan desain yang asik. Beberapa sisi dindingnya juga dihiasi dengan mural, sehingga akan tampak terkesan artsy yang benar-benar memanjakan mata dan pikiran.

Para pegawai Go-Jek juga semakin dimanjakan dengan adanya ruang bermain, yoga, kafe, sleeping room serta berbagai fasilitas lainnya. Jadi dengan berbagai fasilitas dan desain interior kantornya yang menyenangkan tersebut, membuat bekerja pun akan terasa lebih seru dan tak mudah jenuh.

Inspirasi Desain Kantor Start-Up di Indonesia

Baca : Desain Interior dan Eksterior Bambu

3. Tokopedia
Warna dominan dari kantor marketplace satu ini memang didominasi dengan warna serba hijau. Bahkan di dalam kantornya juga terdapat tumbuhan dan karpet hijau yang menyerupai rerumputan.

Pegawainya pun semakin dimanjakan dengan adanya ayunan di tengah ruangan. Selain itu untuk kerja pun, mereka tidak harus dari belakang kubikel meja kerja lagi. Karena mereka bisa memakai kursi-kursi santai yang ada di dalam ruangan. Ditambah lagi untuk mengurangi rasa jenuh, kantor tokopedia ini juga mempunyai game corner, vending machine, ruang santai, pantry, dan lainnya.

4. Kaskus
Kantor Kaskus yang berada di daerah Kuningan, Jakarta Selatan ini juga tidak kalah unik dan menyenangkan dengan kantor-kantor startup lainnya yang ada di Indonesia. Kaskus menyediakan area santai dan fasilitas bermain game , dan yang juga tidak kalah asiknya juga terdaoat furnitur unik pada interior ruangannya. Contohnya seperti tempat duduk yang bermodelkan seperti kursi terbalik.

5. Bukalapak
Salah satu startup yang juga mempunyai kantor menarik adalah bukalapak. Bukalapak memiliki desain interior ruangan yang dibuat menarik dengan berbagai mural dan ornamen yang memanjakan mata.

Baca : Berbagai Konsep Desain Interior

Selain itu jika ingin menghilangkan penat setelah bekerja, para pegawai bukalapak ini bisa memakai fasilitas seperti gym, lapangan basket, ruang santai, pantry yang kece serta berbagai fasilitas lainnya. Bahkan di beberapa sisi ruangannya juga terdapat quote yang menginspirasi.*

 

error: Content is protected !!