Actadiurna

Formasi Jabatan Disdik Kabupaten Garut Dibacakan Bupati

×

Formasi Jabatan Disdik Kabupaten Garut Dibacakan Bupati

Sebarkan artikel ini

 

Koropak.co.id – Bupati Garut, H Rudy Gunawan mengumunkan formasi jabatan baru di lingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Garut, mulai dari Kadis, Sekdis, Kabid hingga Kasi. Pengumuman itu dibacakan pada upacara HUT PGRI Ke-73 dan Hari Guru Nasional 2018 di Alun-alun Jalan Otista Garut, Senin (26/11/2018).

“Setelah melalui proses assessment, kajian serta berbagai pertimbangan, akhirnya ditetapkan bahwa untuk posisi Kepala Dinas dijabat oleh Totong, M.Pd, sedangkan untuk jabatan Sekretaris Dinas dijabat oleh Yuda Imam Pribadi,” tutur Rudy.

Dikatakan pelantikan pejabat baru di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Garut rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 27 Desember 2018 mendatamg, setelah keluar izin melantik dari Menteri Dalam Negeri.

 

Koropak.co.id - Formasi Jabatan Disdik Dibacakan Bupati (2)

 

Adapun susunan pejabat di Dinas Pendidikan Kabupaten Garut yang akan dilantik antara lain, Kepala Dinas, Sekretaris Dinas, Kepala Bidang PAUD DIKMAS, Solih, S.Ag., MM, Kepala Bidang SD, Ade Manadin, S.Pd., M.Pd, Kepala Bidang SMP, Dr. Cecep Firmansyah, Kepala Bidang Data dan Ketenagaan, Hj. Lilis Muttiroh, S.Pd, Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian, Erom Suparman, SH, Kepala Sub Bagian Keuangan, Iis Herlina, Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Pelaporan, Siti Aisyah.

Termasuk para Kepala Seksi (Kasi) antara lain Kasi PAUD, Kasi DIKMAS, Kasi Sarana Prasarana PAUD, Kasi Kurikulum SD, Kasi Kelembagaan dan Kesiswaan SD, Kasi Sarana Prasarana SD, Kasi Kurikulum SMP, Kasi Kelembagaan dan Kesiswaan SMP, Kasi Sarana Prasarana SMP, Kasi Pembinaan Pendidik, Kasi Pembinaan Tenaga Kependidikan serta Kasi data Pendidikan dan Pelayanan Informasi.*

 

error: Content is protected !!