Gomez Beberkan Kriteria Pemain Incarannya
Koropak.co.id – Pelatih kepala Persib Bandung, Mario Gomez menegaskan bahwa dia memiliki tanggung jawab besar untuk mengembalikan kejayaan Maung Bandung di kancah sepakbola Indonesia. Sehingga keinginan tersebut akan mulai diwujudkannya dengan membentuk sebuah tim yang berkarakter untuk liga mendatang.
Dengan terpuruknya Persib Bandung pada ajang Go-Jek Traveloka Liga 1 musim lalu, hal tersebut dijadikan sebagai pelecut bagi Gomez untuk melakukan segala perbaikan pada tim yang diasuhnya tersebut.
“Pertama karakter, kita ingin berkarakter dan tentu disegani semua lawan. Saya akan berusaha untuk kembalikan itu semua, sekali lagi saya tegaskan hal ini semua bukan untuk kepentingan pribadi, tetapi untuk Bandung dan para Bobotoh,” ujar Gomez.
Gomez pun mengakui bahwa dirinya sudah mengincar beberapa nama kembali sebelum kompetisi 2018 mendatang resmi bergulir. Terkait mengenai masalah perekrutan pemain, pelatih berusia 60 tahun tersebut pun tidak segan untuk membeberkan kriteria pemain yang tengah diinginkannya.
“Saya ingin pemain yang berani dan mau membantu tim ini untuk menjadi yang terbaik, mereka yang pada nantinya akan terpilih bersama pemain yang sudah ada, akan kita bangun formasi ideal untuk liga musim depan,” tuturnya.*
Penulis : E. Kuswara